"Aku mau menulis buku dan di publish,
ya itung-itung untuk kado ulangtahunku sendiri."
Kira-kira begitu kata-kata yang masih terngiang di benak saya, dan sekarang saya masih terus ikut bersenang hati karena ternyata kata-kata itu sudah berubah menjadi kenyataan. Buku itu baru saja saya baca beberapa hari yang lalu, dan rasanya me-review hasil karya temen sendiri itu......
deg-degan.
HAHAHA.
Diawali dari pertemanan saya dan Nelda (si ibu penulis buku ini, hihihi) yang tidak disangka-sangka. Jadi, tahun lalu, saya sempat iseng mengikuti lomba flash fiction yang diselenggarakan nulisbukuclub, dan secara tidak sengaja 'disapa' oleh @neldisk di twitterland. Dari sana, obrolan pun berlanjut sampai ke email. Jadi, Nelda Afriany adalah seorang sarjana sastra jerman dari UI yang sekarang tinggal di Norwegia. Tau apa hal pertama yang terlintas di pikiran saya tentang Norwegia?
NAGA!
Hahaha.. lebih tepatnya naga norwegia di novel Harry Potter. Dan.. ternyata saya bisa punya teman yang 'berasal' dari negara itu! Well, sometimes life offers you things you never imagined before, and there she is. Kita sempat ketemu karena Nelda pernah balik ke Jakarta and had a nice chit-chat. Nelda imuuutt banget dan open-minded, dia ngga segan-segan untuk cerita banyak dengan saya dan ramah. Well, quite shocked, karena ini adalah pertemuan pertama kali bagi kami.
Tebalnya 110 halaman, berkisar pada kisah perjalanan wanita berjilbab di benua biru, yakni Rusia, Norwegia, London, Jerman, dan sekitarnya. Kesan pertama saat tengah membaca buku ini adalah NGIRI SENGIRI-NGIRINYA. Hahaha.. Nelda had an amazing life out of this world! Dengan status fresh graduated, wanita ini memutuskan untuk mengambil arah hidup yang berbeda dengan teman-teman seangkatannya. Tidak melamar menjadi sekretaris atau penerjemah di kedutaan atau kantor-kantor bonafit, tapi meluncur ke Norwegia (lagi) dan akhirnya melanglang-buana di benua tersebut.
Banyak hal kocak, aneh, tak terduga yang bikin kita seolah-olah merasa berada di sana. Mulai dari teman-teman yang dia ketemui (saya heran, ini anak temen email-nya baaaaaaanyak banget! dan selalu punya temen 'ngejemput' setiap kali ia jalan-jalan ke negara lain), kompetisi toilet yang bikin cekikikan, dan juga kisah jilbab yang ia kenakan dan menjadi tanda tanya bagi orang-orang yang bertemu dengannya, paling kocak sih sewaktu ada yang tanya, "Kamu muslim? Saya kira itu (jilbab) adalah penutup kepala, soalnya di Norway 'kan dingin." HAHAHA.
Last but not least (namanya juga review, jangan terlalu banyak spoiler hihihi), buku ini tidak hanya akan mengisi otak kamu dengan nama-nama tempat yang... what? where is it? dan menambah 'vocab', i do love the quotes that appears from the book. Cukup menohok, apalagi untuk manusia-manusia yang suka berjalan dan berpetualang. Mau tahu? Baca aja selengkapnya di SINI.
Well, segini dulu ya, mengenai website nulisbuku.com yang menjadi sarana publishing buku ini sendiri, jangan ragu untuk memesan dan membeli di situs ini. FYI, situs ini adalah 1st online publisher di Indonesia yang menyediakan jasa bagi para penulis untuk mewujudkan impiannya dalam menerbitkan buku, dan tentunya juga sarana bagi pembaca untuk 'membaca out of the box', karena buku ini tidak bisa dibeli di toko buku, melainkan harus dipesan online di situs tersebut.
Well, publish your dream!
And, read the published dreams, too!
Special thanks to:
Nelda Afriany yang sampai detik ini masih mengeram di Norwegia, haha :3
Sukses selalu, cupsss! :*
No comments:
Post a Comment